Sambil mudik ke Jogja, piknik ke pantai Wediombo dan Srigethuk

Mohon maaf lahir batin ya..

Lebaran kemarin ceritanya saya mudik, akhirnya.. itu juga gara-gara ada tol Cipali jadi saya akhirnya mau pulkam  ke rumah istri di Jogja. Alhamdulilah lancar gak ketemu macet seperti musim mudik sebelumnya.

Usai tradisi lebaran seperti sungkem ke sanak saudara, ide piknik pun muncul. Kali ini tujuan diarahkan ke daerah selatan provinsi Jogja, melalui kota Wonosari. Seperti yang banyak orang tahu, di selatan Jogja ada banyak sekali pantai, dan pasti bingung mau memilih ke pantai mana. Akhirnya saya memilih Wediombo, karena konon katanya pantai ini mirip laguna, dan masih agak sepi dibanding pantai populer lain seperti pantai Siung, Kukup, Indrayanti atau Krakal.

IMG_20150726_105014

Perjalanan dari rumah di pusat kota Jogja sampai pantai kira-kira 1,5 jam. Selepas Wonosari, perjalanan dihiasi dengan hamparan hutan jati dan jalan yg mulus, berkelok-kelok dan tidak terlalu lebar. Karena libur lebaran, wuih pantai Wediombo penuh oleh pengunjung, sulit mencari angle untuk foto-foto landscape diantara ramainya pengunjung disaat libur begini.

Mancing
Wediombo
Wediombo

Selepas makan siang di kota Wonosari, saya lanjutkan piknik ke air terjun Sri Gethuk. Ternyata tak berbeda dengan pantai tadi pagi, di lokasi wisata ini, tepatnya desa Bleberan, juga penuh sesak pengunjung. Tapi ya saya nikmati saja karena cuma ada waktu ini saja.

Sri Gethuk

Memasuki lokasi Sri Gethuk, setelah bayar tiket masih harus mengemudi di jalan agak jelek (lagi proses pengaspalan) sampai parkiran. Dari situ saya jalan kaki sampai lokasi air terjun (ada juga opsi naik perahu menyusuri sungai, meski kenyataannya perahu itu adalah rakit dari drum-drum terapung. Sayang gak punya kamera tahan air, jadi cuma bisa foto-foto dari atas aja.